16 Juni 2021

Mengenal dan Merawat Synodontis Eupterus

Deskripsi
Synodontis Eupterus

The Synodontis Eupterus Catfish  Atau biasa di sebut dengan dontis di Indonesia merupakan ikan yang berasal dari danau di afrika, sebaran di daerah asalnya berada di Burkina Faso, Kamerun, Republik Afrika Tengah, Chad, Ethiopia, Ghana, Guinea, Mali, Nigeria, dan Sudan. Jika mengutip dari jurnal yang di terbitkan planetcatfish Species synodontis memiliki 159 species yang terdaftar, namun jika mengacu data dari wikipedia hanya ada 131 data synodontis yang di akui.
Ikan yang masuk dalam keluarga catfish atau bahasa mudahnya keluarga lele ini memiliki badan lebar, berwarna putih gelap, memiliki bintik-bintik hitam di badannya dan memiliki banyak kumis. Sirip punggung dan sirip dada memiliki tulang pertama yang mengeras yang bergerigi. Ukuran tubuh ikan dontis sendiri bisa mencapai 30cm namun rata-rata ukuran dontis jika di pelihara di akuarium hanya di sekitar 15-20cm. 
  • Ukuran ikan : 11,8 inci (30,00 cm) - biasanya hanya 6-8” (15-20 cm) di akuarium.
  • Umur : Hingga 25 tahun, biasanya sekitar 8-10 tahun.
Kesulitan Merawat Ikan
Synodontis Eupterus merupakan ikan yang cukup kuat dan ikan yang mampu beradaptasi dengan baik dari berbagai kondisi air. Bulu sirip yang keras membuat ikan ini mampu bertahan dalam berbagai kondisi air dan ikan lainnya dalam akuarium. Untuk merawat ikan ini dengan setidaknya membutuhkan akuarium dengan ukuran air sekitar 200 liter.
Pada dasarnya ikan jenis catfish (lele) seperti Synodontis Eupterus ini menyukai tempat yang kotor dan berlumpur tapi dalm perawatan di dalam akuarium tidak di sarankan. Tidak ada perawatan khusus yang di sarankan untuk memelihara Synodontis Eupterus dan tidak membutuhkan keahlian khusus.
  • Kekerasan Akuarium : Sangat Kuat
  • Level Pengalaman : Pemula
Makanan Ikan
Synodontis Eupterus merupakan jenis ikan omnivora yang di alam liar biasa memakan larva serangga, alga dan sumber makanan lainnya. Dalam merawat ikan dalam akuarium Synodontis Eupterus bukan ikan yang sulit untuk di beri makan, karena ikan ini aktif dalam mengkonsumsi segala jenis makanan yang tersedia termasuk alga atau lumut yang tumbuh alami di akuarium akan di makan ikan ini. Selain pakan alami yang tumbuh di akuarium, segala jenis pelet ikan juga akan di makannya. Sesekali dapat di kombinasi dengan pakan seperti udang kecil, cacing darah sangat di sarankan. Meskipun ikan ini suka bersembunyi jika kondisi akuarium terang atau di siang hari namun bau makanan mampu memaksa Synodontis Eupterus keluar dari persembunyiannya.
  • Tipe Makanan: Omnivora
  • Makanan Serpihan: Ya
  • Tablet / Pelet: Ya
  • Makanan hidup (ikan, udang, cacing): Beberapa Diet
  • Makanan Nabati: Beberapa Diet
  • Makanan Berdaging: Beberapa Diet
  • Frekuensi Makan: Setiap Hari
Perawatan Akuarium
Synodontis Eupterus ini tidak pilih-pilih tentang kondisi akuarium. Perawatan yang sederhana harus dilakukan untuk menjaga dontis dalam kondisi baik. Penyedotan kerikil secara teratur dianjurkan untuk membuang limbah dan menjaga akuarium dalam keadaan bersih. Perlu juga di lakukan penggantian air secara berkala sekitar 10-15% setiap minggu dan bersihkan media filter setiap 3-4 minggu sekali tergantung jumlah ikan dan kualitas filternya dan ganti air skitar 40-50%.

Pengaturan Akuarium
Untuk memelihara Synodontis Eupterus di sarankan setidaknya memiliki akuarium ukuran 100*45*50 atau lebih besar lagi dengan kedalaman air skitar 40cm sehingga memenuhi kebutuhan kapasitas air hampir 50 galon atau 189 liter. ikan dontis ini menyukai tempat gelap dan tempat untuk bersembunyi maka bisa setting akuarium dengan menambahkan batu berongga atau kayu baik yang apung maupun yang sudah tenggelam. Jika memelihara dontis secara berkelompok mereka akan suka bermain saling kejar satu dengan lainnya di rongga-rongga batu atau kayu yang ada.
Jangan terlalu sering merubah settingan akuarium karena sifat Synodontis Eupterus akan menetap jika sudah menemukan tempat favorit mereka. Selama desain dalam akuarium tidak di rubah atau tidak ada ikan predator lain yang mengganggu biasanya Synodontis Eupterus akan tetap berada di tempat favorit mereka.
Untuk dasar akuarium bisa menggunakan media pasir atau batu kerikil kecil dan halus supaya mengurangi luka pada ikan karena ikan Synodontis Eupterus termasuk ikan yang aktif berenang terutama di dasar akuarium. Bisa juga di tambahkan tumbuhan hidup akan tetapi pilih tumbuhan yang mengakar kuat pada dasar akuarium mengingat ikan Synodontis Eupterus termasuk ikan yang aktif bergerak, jika tanaman tidak mengakar dengan kuat akan rusak dan mengambang.      
Synodontis Eupterus merupakan ikan yang senang di area gelap, jadi setting sedemikian rupa jika ada pencahayaan lebih tetap ada gua atau rongga tempat Synodontis Eupterus bersembunyi. Ini akan memberikan rasa nyaman pada ikan sehingga ikan tidak mudah stres dan sakit.  
  • Ukuran Tangki Minimum : 50 gal (189 L)
  • Cocok untuk Tangki kecil : Tidak
  • Jenis Substrat : Pasir atau kerikil halus akan membantu mengurangi kemungkinan kerusakan pada kulit.
  • Kebutuhan Pencahayaan : Pencahayaan redup
  • Suhu Ideal  22,2 hingga 27,2 ° C
  • Rentang ph : 5,6-7,5
  • Rentang Kekerasan : 8 - 20 dGH
  • Air Payau : Tidak
  • Arus Air : Sedang
  • Wilayah Perairan : Bawah
Perilaku Sosial
Synodontis Eupterus sebenarnya ikan yang tidak terlalu agresif, asalkan tidak di campur dengan tipe ikan perenang bawah yang lainnya dengan ukuran yang lebih kecil seperti corydoras, algaeater dan sejenisnya. Jika di campur dengan ikan perenang atas ataupun tengah ikan dontis cenderung lebih aman.
Synodontis Eupterus sangat bersahabat dengan kelompoknya(ikan sejenis) sendiri, akan tetapi jika Synodontis Eupterus di campur dengan ukuran besar badan dan umur yang tidak imbang maka ukuran ikan yang besar akan lebih dominan bersembunyi di tempat terbaik dan paling nyaman bagi ikan sehingga menimbulkan "penindasan" bagi ikan dontis yang lain, meskipun jarang menimbulkan kematian bagi ikan dontis yang lebih kecil tapi tetap saja bisa membuat ikan stres dan rentan penyakit.
Selain cocok di campur dengan ikan sejenis, Synodontis Eupterus juga bisa di campur dengan silver dolar, manfish atau angel fish, pink tail, kaviat dan tipe ikan yang berenang dan mencari makan di tengah maupun di atas akuarium. Jangan campur ikan Synodontis Eupterus dengan udang kecil sejenis cerry, kepiting atau siput karena mereka merupakan musuh bagi Synodontis Eupterus dan akan menjadi korban dontis jika tetap di paksakan di campur dalam akuarium.
  • Berbisa : Tidak
  • Temperamen : Semi-agresif
  • Cocok dengan : Spesies yang sama
  • Ikan damai : Berhati-hatilah dengan pengumpan dasar yang lebih kecil seperti Corydoras atau ikan lain yang bersaing untuk mendapatkan makanan di dasar akuarium.
  • Semi-Agresif : Aman - Biasanya dapat dipelihara dengan ikan semi-agresif dan bahkan agresif lainnya.
Referensi :
Jangan Lupa Berbagi Artikel
Previous Post
Next Post

0 comments: