14 November 2023

Unik

Mengenal dan Merawat Axolotl aka Salamender

Axolotl sobat menyebutnya ikan hias atau amfibi? Axolotl sebenarnya adalah salamander akuatik. dan masuk dalam kelas amfibi. Meskipun di daerah asal mereka, Axolotl di sebut dengan ikan berjalan. Dalam beberapa tahun belakangan amfibi ini mulai populer termasuk di Indonesia meskipun asalnya jauh di belahan bumi lain.

Sumber : WorldWildLife.org

Yap Axolotl berasal jauh dari Indonesia tepatnya dari negara Meksiko, namun sangat di sayangkan di alam liar populasi Axolotl terancam punah. Bahkan di tahun 2020 axolotl di alam liar hampir punah karena urbanisasi di Mexico City dan polusi air, serta masuknya spesies invasif seperti nila dan perca.

Di daerah asal mereka Axolotl juga di sajikan sebagai hidangan dan dulu merupakan makanan pokok suku Aztec. Namun saat ini selain untuk penelitian, mereka lebih di jadikan hiasan untuk akuarium karena bentuknya yang unik. Penelitian ilmiah Axolotl digunakan secara luas karena kemampuannya untuk meregenerasi anggota tubuh, insang, dan bagian mata serta otaknya.

Klasifikasi

Kerajaan

Animalia

Divisi

Chordata

Kelas

Amfibi

Keluarga

Ambystomatidae

Jenis

A. mexicanum

Deskripsi

Amfibi yang satu ini memang cakep untuk di pelihara di akuarium, selain wajahnya yang imut, mereka juga ramah terhadap ikan lainnya. Axolotl memiliki ciri khas larva salamander, termasuk insang luar dan sirip ekor yang memanjang dari belakang kepala hingga lubang ventilasi. Yang membedakan adalah, jika salamender dewasa akan kehilangan insang luarnya, sedangkan Axolotl akan mempertahankan insangnya.

Ukuran mereka juga jauh lebih kecil daripada salamender pada umumnya. Axolotl dewasa dapat tumbuh hingga 45cm, namun pada umumnya panjang Axolotl dewasa sekitar 29-30 cm. Umur 18-27 bulan mereka sudah memasuki usia matang secara seksual dan siap berkembang biak.

Kepala Axolotl lebar, Axolotl juga tidak memiliki kelopak mata. Anggota tubuh mereka kurang berkembang dan memiliki jari-jari yang panjang dan tipis. Tiga pasang batang insang luar (rami) berasal dari belakang kepalanya dan digunakan untuk memindahkan air beroksigen. Rami insang luar dilapisi dengan filamen (fimbriae) untuk meningkatkan luas permukaan pertukaran gas.

Pada dasarnya Axolotl berwarna coklat tua dengan bintik hitam. warna albino dan putih, serta warna lainnya merupakan hasil mutasi yang wajar. Tungkai dan kakinya agak kecil, namun ekornya panjang. Sirip memanjang dari belakang kepala hingga ujung ekor.

Kemampuan bertahan hidup di dalam penangkaran yang terawat dengan baik bisa mencapai hingga 15 tahun, namun justru di alam liar mereka tidak mampu bertahan selama itu. Di alam mereka hanya mampu bertahan antara 5 hingga 6 tahun.

Ukuran Akuarium, Pompa Air dan Pencahayaan

Axolotl anak-anak dapat di pelihara di akuarium dengan kapasitas air 10 galon atau sekitar 38 liter, seiring meningkatnya ukuran Axolotl maka di butuhkan akuarium yang lebih besar lagi, Axolotl dewasa setidaknya di pelihara di akuarium dengan kapasitas 20 galon atau 76 liter. Jika sobat berencana memelihara mereka lebih dari 1 ekor Axolotl dewasa maka siapkan akuarium 40 galon atau 150 liter. jika di konversi ke ukuran akuarium sekitar ukuran 80*40*50 atau 80*45*45.

Filtrasi yang memadai untuk menjaga tangki tetap bersih sangat penting untuk kesehatan dan kualitas air, namun aliran air harus dijaga tetap rendah. karena Axolotl lebih suka dengan arus lambat. Jiak arus terlalu cepat akan membuat Axolotl mudah stress. Jika merujuk pada ukuran akuarium di atas pompa air seri 1600 dengan sirkulasi air 1200-1500 per jam dapat di jadikan pilihan.

Axolotl merupakan hewan yang aktif bergerak di malam hari atau dalam keadaan gelap, jadi kebutuhan cahaya bisa di kesampingkan, bahkan jika akuarium terlalu terang dan tidak ada tempat sembunyi justru membuat mereka mudah stress.

Dekorasi Akuarium

Akuarium harus terdiri dari tempat persembunyian seperti pipa PVC, tumpukan batu yang di bentuk seperti gua, dekorasi berlubang, dan dekorasi lainnya yang dapat menjadi tempat persembunyian yang baik bagi axolotl. Berbagai dekorasi lainnya hanyalah opsional. Sediakan lebih banyak tempat untuk sembunyi jika berencana memelihara axolotl lebih dari 1 ekor.

Untuk dasar akuarium sobat bisa menggunakan kerikil kasar (bukan tajam) yang ukurannya lebih besar dari kepala axolotl, ukuran kerikil yang terlalu kecil bisa di santap axolotl yang menyebabkan gangguan pencernaan hingga menyebabkan mati. Opsi lain pasir hitam yang halus juga bisa di gunakan untuk dasar akuarium. Jangan biarkan dasar akuarium tanpa substrat.

Kondisi Air

Axolotl senang hidup di daerah dengan kondisi air dingin, pastikan memelihara mereka di tempat yang sejuk dan jauh dari sinar matahari. Suhu ideal untuk memelihara mereka di antara 14-20°C. Hindari memelihara axolotl di akuarium dengan suhu lebih dari 24°C. Itu akan membuat mereka tidak nyaman hingga menyebabkan kematian.

Jaga juga pH air tetap stabil di antara 6,5 hingga 7,5. Rutin mengganti air setidaknya 10 hingga 25% setiap seminggu sekali membantu menjaga pH air tetap stabil. Jangan lupa bersihkan media filter secara berkala agar kejernihan air terjaga dan axolotl tidak mudah terserang penyatik.

Penyakit Ikan

Axolotl merupakan hewan dengan kemampuan regeneratif yang baik, artinya mereka dapat menumbuhkan kembali bagian yang cedera atau luka, bahkna mereka dapat meregenerasi jaringan jantung dan mata.

Namun, kemampuan axolotl yang luar biasa ini tidak melindungi mereka dari semua masalah kesehatan yang dialami ikan dan hewan peliharaan eksotik sepanjang hidup mereka. Kondisi akuarium yang tidak bersih dapat menyebabkan infeksi virus atau bakteri.

Tanda awal hewan terserang virus atau bakteri dapat di lihat dari kurang nafsu makan dan tidak aktif bergerak. Mereka cenderung diam dan bersembunyi, obat-obatan untuk mengurangi virus dan bakteri bisa di gunakan sesuai dengan keluhan pada hewan peliharaan.

Langkah yang paling aman adalah tetap menjaga kondisi air stabil dan nyaman untuk mereka tinggal dan tetap rutin membersihkan media filter, karena datangnya virus dan bakteri salah satunya dari kondisi filter yang sudah terlalu kotor.

Makanan Ikan

Axolotl merupakan predator karnivora yang biasanya berburu pada malam hari. Di alam liar mereka menggunakan metode penyedotan ketika mencari makan. Krustasea, moluska, larva serangga, cacing, dan ikan kecil merupakan santapan lezat bagi mereka.

Saat memelihara mereka di akuarium berikan juga mereka makanan yang sama, mereka juga akan serpihan pelet atau makanan dari tepung ikan maupun udang, ataupun cacing kering udang air asin beku, potongan kecil daging sapi atau ayam juga bisa menjadi makanan mereka.

Mereka akan berhenti makan jika mereka sudah kenyang maka sobat harus memperhatikan porsi makan mereka, jangan lupa buang sisa makanan yang tidak di makan karena dapat menjadi bakteri yang justru berbahaya bagi kesehatan Axolotl.

Perilaku Sosial

Axolotl bukan hewan sosial dan tidak membutuhkan teman seakuarium. Mereka tidak boleh dipelihara bersama hewan atau spesies lain karena axolotl cenderung memakan ikan peliharaan, atau jika di campur dengan ikan yang agresif justru ikan-ikan itu bisa menggigit Axolotl.

Bahkan dengan sesama Axolotl sobat harus berhati-hati dalam menempatkan mereka dengan axolotl lainnya. Axolotl anak-anak bersifat kanibal terhadap rekan-rekan mereka, oleh karena itu mereka paling baik jika dibesarkan di tempat terpisah. Axolotl dewasa, dalam beberapa kasus, dapat ditempatkan bersama. Namun, pastikan untuk mewaspadai kecenderungan kanibalisme.

Referensi Artikel :

https://en.wikipedia.org/wiki/Axolotl
https://www.britannica.com/animal/salamander
https://fishlab.com/axolotl-tank
https://www.worldwildlife.org/magazine/issues/summer-2021/articles/meet-the-peter-pan-of-salamanders-the-axolotl

29 Maret 2023

Unik

Mengenal dan Merawat African Butterfly

Dari namanya sudah bisa di tebak asal ikan yang satu ini. Afrika merupakan tempat banyak di temukan nya ikan-ikan unik dan predator. Salah satu ikan yang unik itu adalah African Butterfly atau ikan kupu-kupu air tawar. Bentuk tubuh dan sirip dari ikan ini yang membuat mereka unik dan kemampuan kamoflase mereka dalam mencari mangsa.

Mereka dapat di temukan di bawah permukaan sungai, danau dan rawa dengan aliran air yang bergerak lambat di antaranya Sierra Leone, Republik Kongo, Nigeria dan beberapa negara lainnya di Afrika Barat. Perairan tempat African Butterfly tinggal biasanya memiliki vegetasi yang menjorok dan terendam.

Klasifikasi

Kerajaan

Animalia

Divisi

Chordata

Kelas

Actinoterygii

Keluarga

Pantodontidae

Jenis

P. buchholzi

Deskripsi

Ikan kupu-kupu air tawar ini tidak ada hubungan atau kerabat dengan ikan kupu-kupu air asin, Jika kupu-kupu air asin masuk dalam keluarga Chaetodontidae, maka kupu-kupu air tawar masih keluarga Pantodontidae. Pantodon buchholzi sebenarnya lebih dekat hubungannya dengan ikan arwana dalam keluarga Osteoglossidae

Ikan kupu-kupu air tawar memiliki tubuh bagian atas depan yang rata atau tidak memiliki sirip atas. Di sebut kupu-kupu karena mereka memiliki sirip bagian dada yang besar dan memanjang keluar dari sisi tubuh. Bagian sirip dubur besar dan sirip ekor lebar yang bermanfaat untuk membantu mereka mencari mangsa serangga di atas permukaan air.

Ikan kupu-kupu dapat tumbuh maksimal antara 12 hingga 15 cm. Tidak termasuk ikan yang cukup besar meskipun mereka suka memakan serangga dan ikan-ikan kecil. Warna tubuh mereka membuat mereka mudah ber-kamuflase untuk menangkap mangsa atau menghindar dari ikan predator. 

Pompa Air, Pencahayaan dan Ukuran Akuarium

Akuarium atau tank yang di rekomendasikan untuk merawat African butterfly sekitar 30 galon (113,5 liter) atau akuarium ukuran 80*40*40 dengan tinggi air sekitar 35cm. Akan tetapi jika sobat lovedfish ingin merawat mereka dengan ikan lainnya maka di perlukan akuarium yang lebih besar lagi. Setidaknya sediakan akuarium yang mampu menampung air sekitar 50 galon (189 liter) atau jika di konversi ke akuarium kurang lebih ukuran 100*45*50 dengan tinggi air minimal 40cm.

Seperti di jelaskan sebelumnya jika ikan African butterfly senang hidup di habitat dengan air tenang atau arus lambat, maka sobat lovedfish dapat menggunakan pompa air ukuran kecil. Di sarankan untuk menggunakan pompa air seri 1200 sampai 1600A untuk akuarium ukuran 80*40*40 dan seri 1600B untuk akuarium 100*40*50. Sobat lovedfish juga bisa mengesampingkan pompa air jika menggunakan pompa udara.

African butterfly menghargai setting akuarium minim cahaya, jadi untuk pencahayaan perlu sobat lovedfish perhatikan agar tidak terlalu terang atau tanpa pencahayaan sama sekali jika memungkinkan. Jika ingin menggunakan lampu untuk menerangi akuarium bisa menggunakan lampu ukuran kecil panjang sekitar 20cm.

Penempatan lampu jika sobat lovedfish ingin menambahkan lampu bisa sobat tempatkan di sisi depan atau belakang atas jangan di bagian tengah atas akuarium dengan cahaya yang redup. Satu yang perlu di ingat jika African butterfly merupakan ikan pelompat yang handal dan biasa hidup di bawah permukaan, adanya cahaya dari atas bisa mengganggu ikan untuk tetap berada di atas.

Merawat Ikan

African butterfly merupakan ikan yang aktif melompat untuk mencari mangsa, maka sebaiknya di berikan tutup bagian atas akuarium agar mereka tidak melompat keluar dari akuarium. Sifat ikan yang suka tenang tidak bergerak di bawah permukaan air, maka usahakan kondisi air di akuarium tenang tanpa gerakan atau sedikit bergerak agar mereka tidak terdorong ketika ber-kamuflase untuk mencari mangsa.

Tambahkan tanaman tinggi yang tumbuh hingga permukaan air yang bisa membantu mereka bersembunyi serta tanaman apung tambahan. Posisi tanaman di tata di bagian belakang akuarium. Usahakan tanaman tinggi dan lebat untuk sembunyi ikan lain jika sobat lovedfish berencana menjadikan tank komunitas bersama ikan lainnya. Tanaman dengan cahaya redup untuk di tambahkan ke akuarium sobat bisa berupa Anubias, Bolbitus, dan Cryptocoryne. 

Bagian depan dan tengah akuarium bisa di biarkan menjadi ruang terbuka untuk tempat ikan bermain dan sobat lovedfish dapat dengan leluasa memandang mereka. Tambahan batu alam atau kayu apung juga dapat memberikan kesan natural dan membuat mereka nyaman tinggal di akuarium.

Bagian dasar akuarium bisa di biarkan polos tanpa substrat. Jika ingin menggunakan substrat sobat lovedfish bisa menambahkan pasir halus atau tanah lumpur sebagai dasar akuarium. 

Kondisi Air

Jaga suhu air agar stabil di antara 23-30°C atau 73-86°F, sobat lovedfish dapat menggunakan heater jika di musim dingin untuk meningkatkan suhu air di akuarium. Gunakan heater stainless ukuran 50watt untuk akuarium yang di rekomendasikan di atas.

Tingkat keasaman air atau pH antara 6,0-7,5 dengan tingkat kekerasan air 5-15°H.

Makanan Ikan

Ikan Kupu-kupu Afrika di alam liar biasanya akan berdiam diri tepat di bawah permukaan air untuk mencari mangsa berupa serangga sebagai makanan mereka. Bahkan mereka sanggup tidak bergerak berjam-jam menunggu mangsanya datang.

Karena kebiasaan ikan Kupu-kupu Afrika yang senang bersembunyi di permukaan, maka ketika merawat mereka di akuarium jangan berikan mereka pakan tenggelam. Itu akan membuat mereka bingung dan stress.

Ikan dengan ukuran yang lebih kecil dapat di jadikan santapan untuk mereka atau sobat lovedfish dapat memberi mereka jangkrik hidup untuk pakan. Makanan berupa pelet terapung atau serpihan udang kering bisa di jadikan alternatif jika pakan hidup susah di dapat.

Perilaku Sosial

Meskipun suka memakan serangga dan ikan-ikan kecil, African Butterfly biasanya tidak terlalu agresif dengan ikan lain yang lebih besar atau se ukuran. Bahkan sobat lovedfish harus waspada dengan ikan yang suka menggigit sirip, Karena sirip ikan African Butterfly yang panjang bisa jadi mangsa bagi mereka.

African Butterfly akan menjadi agresif dengan ikan yang lebih kecil atau mereka yang menghuni akuarium bagian atas, jadi hindari mencampur mereka dengan ikan tipe ikan tersebut. Ikan yang memiliki agresivitas dengan sirip dengan juga perlu di hindari karena akan memakan sirip ikan kupu-kupu afrika. 

Beberapa ikan yang cocok untuk menemani African Butterfly diantaranya Cichlid yang biasa mendiami daerah tengah atau bawah akuarium, jenis catfish seperti Synodontis juga bisa di jadikan teman, spesies Ctenopoma, mormyrid. Selain mereka untuk teman akuarium ikan-ikan seperti Corydoras, Angelfish, Loricariidae, Danios Zebra, Congo tetra, Serpae tetra juga bisa di jadikan satu dengan African Butterfly.

Referensi Artikel dan Gambar :

https://en.wikipedia.org/wiki/Freshwater_butterflyfish
https://www.aquariadise.com/african-butterfly-fish/
https://www.seriouslyfish.com/species/pantodon-buchholzi/
https://www.tfhmagazine.com/articles/freshwater/the-african-butterflyfish-pantodon-buchholzi
https://tailsandscales.ca/products/african-butterfly-fish-1

28 Agustus 2019

Unik

Beberapa Jenis Ikan Pembawa Hoki / Keberuntungan (Mitos/Fakta)

Selamat datang di blog lovedfish.com. Hoki atau keberuntungan pasti membawa kegembiraan bagi yang mendapatkannya, Sobat pencinta ikan hias percaya tidak jika ada beberapa jenis ikan yang mampu memberikan keberuntungan atau hoki bagi pemiliknya? kalau menurut saya pribadi sieh tidak percaya akan hal hal seperti itu, karena semua itu atas kehendak Yang Maha Kuasa. Artikel ini hanya memberikan informasi tentang beberapa jenis ikan yang sampai saat ini di percaya sebagian masyarakat mampu memberikan keberuntungan bagi pemiliknya.



1. Arwana.
Siapa yang tidak kenal dengan ikan Arwana? Pasti para penggemar ikan hias mengetahui jenis ikan asli Asia Tenggara ini. Melihat harganya yang mahal selain mitos pembawa hoki, ikan arwana di anggap menunjukkan tingkat sosial pemiliknya. menurut feng shui Ikan Arwana melambangkan keberuntungan dan dianggap memiliki kekuatan besar dalam. Arwana melambangkan kesehatan, kemakmuran, dan kegembiraan, serta kekuasaan dan harta. Arwana juga dipercaya dapat mengusir kesialan dan makhluk jahat. Tempat yang tepat untuk menaruh ikan Arwana berdasarkan feng shui adalah di sebelah utara, timur, atau tenggara rumah. 

2. Lou Han
Satu lagi ikan yang di percaya membawa keberuntungan atau hoki, Lou Han ikan yang populer dalam feng shui yang dipercaya bisa memberikan energi baik pada lingkungan sekitar. Ikan ini juga di percaya bisa mendatangkan cinta dan keberuntungan bagi pemiliknya. Ikan Lou han yang memiliki berbagai macam warna cerah dan titik hitam yang besar dipercaya sebagai pertanda kemakmuran dan kekayaan. Berdasarkan feng shui, ikan Lou Han akan memberikan kekayaan jika diletakkan di sebelah Tenggara. Sementara meletakkan Lou Han di Timur dipercaya bisa meningkatkan kebahagiaan dan kesejahteraan keluarga.


3. Ikan Koi
Ikan koi ada yang menyebut berasal dari jepang dan ada sebagian yang menyebut berasal dari cina ini juga dipercaya sebagai ikan pembawa keberuntungan. Ikan ini dipercaya bisa memberikan pemiliknya kesuksesan, kekayaan, dan ambisi yang tinggi. Di Jepang sendir ikan koi menjadi semacam simbol cinta dan persahabatan. Ikan ini juga dipercaya bisa memberikan keberuntungan bagi pelajar dan orang-orang yang bekerja. Menurut feng shui memelihara sembilan ikan Longfin koi di akuarium akan menyerap energi negatif pada lingkungan Anda dan menyebarkan energi positif, dan akan memberikan peningkatan karir jika diletakkan di sebelah utara.

Koi memiliki berbagai jenis dan corak warna, dalam hal pembawa hoki, koi  jenis ikan koi longfin atau ekor panjang dipercaya sebagai perenang ulung yang legendaris dan bisa berenang melawan arus. Sehingga ikan ini melambangkan kesuksesan karir dan pencapaian yang tinggi. 

4. Ikan Mas koki
Ikan Mas koki juga dipercaya sebagai ikan pembawa hoki atau keberuntungan yang memberikan energi positif. Sobat biasanya ikan mas koki di pelihara sepasang untuk memberikan keseimbangan dan  keharmonisan dalam hubungan Anda dan pasangan keluarga atau delapan ikan Mas koki dengan salah satu ikan berwarna hitam untuk membuang sial. di luar mitos yang berkembang ikan mas koki sendiri memang ikan yang cantik untuk di pelihara di rumah. 


Dari ke empat ikan yang di percaya membawa hoki atau keberuntungan ikan mana yang sobat pelihara? semoga informasi di atas bermanfaat bagi sobat pencinta ikan hias jangan lupa sukai halaman facebook kami untuk mendapatkan update info tentang ikan hias dan peralatan aquarium atau kolam. Terimakasih sudah berkunjung ke blog kami.

26 Juli 2018

Unik

Daftar Ikan-ikan Termahal Yang Pernah Terjual

Selamat datang sobat pencinta ikan hias setelah melihat urutan 10-6 daftar ikan hias yang pernah terjual dengan harga fantastis sekarang kita simak daftar ikan hias termahal yang pernah terjual urutan 5-1.

5. Bladefin Basslet.
http://reeftools.com
Ikan kecil ini dapat di temui di perairan laut Karibia, mahal karena ikan ini sangat jarang di temukan, ikan ini pernah terjual sekitar $ 9.999 atau sekitar Rp 140 juta lebih di toko ikan lokal daerah Arizona AquaTouch. Waaaw harga yang sangat fantastis untuk ikan yang memiliki ukuran panjang hanya sekitar 1,5" atau sekitar 3,8 cm. Berminatkah sobat pencinta ikan hias untuk menjadikan ikan ini sebagai salah satu koleksi ikan hias di aquarium sobat?

4. Masked AngelFish.
Ikan hias yang pernah terjual dengan harga mahal selanjutnya adalah Masked Angel Fish. Species air laut yang di temukan di sekitaran pulau Hawaii ini di di habitat aslinya suka berada di sekitaran terumbu karang di kedalaman air antara 23-174 meter. Ikan ini pernah terjual seharga $ 20.000 hhmm bisa di bayangkan kalau di Rupiah-kan bisa buat beli mobil keluarga tuh. 


3. Pappermint Angelfish.
Masih dari kelompok angelfish ikan ter-mahal selanjutnya ada Pappermint Angelfih ikan yang relatif kecil ini (sekitar 7cm) juga memiliki harga jual yang mahal. Pappermint Angelfish ditemukan di Pasifik timur-tengah di sekitar Kepulauan Cook dan Rarotonga dan hidup di sekitaran batu karang di kedalaman 53-120 meter pernah di tawarkan untuk dapat di beli dengan harga $ 30.000. kalau di hitung dengan kurs Rp 14.000 per dolar harga ikan ini mencapai Rp 420.000.000. 


2. Freshwater Polka Dot Stingray
Menempati urutan ke dua daftar ikan paling mahal ada Freshwater polka dot stingray, panjang juga namanya. Jenis ikan pari hitam bertutul ini memiliki diameter tubuh hingga 40cm, dengan panjang hingga ekor mencapai ukuran 75cm dengan berat badan hingga 20kg. species ikan air tawar di cekungan Sungai Xingu di Brasil dan lebih menyukai dasar berbatu di habitat aslinya. Ikan ini terjual hingga $ 100.000 atau sekitar 1,4 milyar rupiah. 


1. Platinum Arowana
Memuncaki daftar ikan termahal ada Platinum Arowana, atau arwana platinum. Ikan yang sudah sangat populer di Asia khususnya di Indonesia ini memang memiliki harga jual yang cukup mahal, ada sebagian orang yang meyakini bahwa ikan ini membawa hoki atau keberuntungan bagi pemiliknya. Ikan yang jika di lihat dari atas menyerupai naga ini pernah di beritakan memiliki harga hingga $ 400.000 yap mencapai harga lebih dari 5 milyar sangat fantastis bukan untuk harga satu ekor arwana. 
Daftar harga ikan termahal yang pernah di beritakan ini bersumber dari successstory.com dengan keterangan ikan penulis kutip dari en.wikipedia.org. Terimakasih sudah mengunjungi blog kami, Semoga informasi di atas bermanfaat bagi para pembaca untuk menambah wawasan tentang ikan hias jangan lupa bagikan artikel ini kepada teman-teman sobat pencinta ikan hias juga ya.

24 Agustus 2017

Unik

7 Fakta Unik Ikan Cupang

Ikan cupang atau betta ikan yang berasal dari asia tenggara ini memiliki warna dan ekor yang bervariasi, dari para penghobies ikan hias, ikan cupang di bagi menjadi tiga golongan, cupang hias, cupang aduan dan cupang liar. Ada beberapa fakta unik dan menarik dari ikan yang perlu sobat pencinta ikan hias ketahui.
1. Betta channoides merupakan varian cupang yang habitatnya asli indonesia tepatnya di sungai mahakam kalimantan timur. Dalam perdagangan dikenal sebagai Snakehead Betta karena bentuk kepala ikan ini menyerupai ular.

2. Fakta unik selanjutnya warna ikan cupang yang memiliki variasi lebih dari 20 warna, yah ikan ini memang memiliki banyak warna, tapi warna ikan yang sering di temui merah, putih orange, transparant, hitam.
3. Tahukah sobat kalau ikan cupang mampu bertahan dalam kondisi minim oksigen? yap ini di sebabkan karena ikan cupang memiliki organ khusus yang terletak di atas kepala ikan, organ ini sering di sebut dengan Labirin yang memiliki fungsi untuk menangkap/menghirup oksigen.

4. Fakta unik selanjutnya ikan Cupang jantan termasuk ikan agresif dalam mempertahankan wilayahnya, ikan cupang akan mengembangkan siripnya ketika menghadapi ikan cupang jantan lainya bahkan ikan cupang akan bertarung sampai mati jika di satukan dalam aquarium. Berbeda dengan cupang betina, cupang betina bisa disatukan dalam wadah atau aquarium yang sama.

5. Fakta menarik yang ke lima warna ikan cupang jantan lebih menarik daripada warna ikan cupang betina. Cupang jantan warnanya lebih cemerlang sedangkan betina memiliki warna yang kusam. Ukuran tubuh cupang jantan juga lebih besar daripada cupang betina.

6. Fakta menarik yang ke enam meskipun memiliki ukuran tubuh yang relatif kecil dengan ukuran panjang maksimal 8cm umur cupang bisa mencapai 5 tahun walapun biasanya umur cupang hanya 2 sampai 3 tahun. Sedangkan cupang dewasa dan bisa di lakukan pemijahan jika sudah berumur 6 bulan.
7. Buat sobat pencinta ikan hias pernah beli ikan cupang? berapa harga termahal ikan cupang yang pernah sobat beli? Nah untuk fakta unik selanjutnya adalah harga cupang menembus angka 1.530 USD atau jika di rupiahkan sekitar 20 juta rupiah. wow harga yang fantastis untuk ikan cupang ya. Yaps mengutip dari portal online kompas.com tahun 2016 di sebuah lelang online cupang milik Kachen Worachai mampu terjual dengan harga fantastis. Yang membuat cupang milik Kachen mencapai harga 20 juta karena warna ikan ini yang mirip bendera thailand.
Fakta unik yang terakhir semoga bisa memompa semangat sobat pencinta ikan hias untuk membudidaya dan mengembangkan ikan cupang. Sobat pencinta ikan hias punya fakta unik dan menarik seputar cupang yang belum penulis sampaikan? Jangan lupa tambahkan fakta-fakta unik dan menarik seputar ikan cupang ya. Terima kasih sudah membaca artikel ini jangan lupa bagikan dengan teman-teman ya.

23 Agustus 2017

Unik

Keren Neh Ikan Transparan Yang Pernah Di Temukan.

Apa sih yang membuat sobat pencinta ikan suka memelihara ikan hias di rumah? Pasti akan di dapat jawaban yang bermacam-macam. Bisa dari warnanya atau bentuk tubuhnya atau bisa jadi bukan ikan hiasnya melainkan suasana gemercik air di dalam rumah. Kalau di lihat dari warna dan bentuk tubuhnya ikan ada bermacam-macam corak dan warnanya, tapi tahukah sobat kalau ada juga lho ikan yang transparan. Yap ikan ini benar-benar transparan sehingga duri di dalamnya bisa kelihatan. Apa saja sih ikan transparan yang pernah di temukan. di kutip dari berbagai sumber, berikut kami sajikan ikan-ikan transparan yang pernah di temukan.


1. Crocodile ice fish.


Ikan transparan yang pertama ada Crocodile ice fish, ikan ini ditemukan di perairan dingin di sekitar Antartika dan Amerika Selatan. Darah binatang unik ini transparan karena mereka tidak memiliki hemoglobin. Metabolisme mereka hanya bergantung pada oksigen yang larut dalam cairan darah, yang diyakini akan diserap langsung dari air melalui kulitnya.

2. Barreleye Fish.


Barreleyes, juga dikenal sebagai ikan spook (nama yang juga diterapkan pada beberapa spesies chimaera), adalah ikan argentiniform dalam laut kecil yang terdiri dari keluarga Opisthoproctidae yang ditemukan di perairan beriklim tropis di Samudra Atlantik, Pasifik, dan Hindia. Barreleyes mendiami kedalaman moderat, dari zona mesopelagik hingga zona batuan kanonik, atau sekitar 400-2500 meter kedalaman laut. Tidak semua bagian tubuh ikan ini transparan, karena hanya bagian depan atas saja yang bisa di lihat sampai dalam. 

3. Sea Salp


Organisme berbentuk laras kecil ini bergerak melalui air dengan memompa air melalui tubuh mereka. Pada Saat bergerak tubuhnya akan mengunyah fitoplankton sebagai makanannya. Salp yang berukuran antara 1-10cm memiliki siklus kehidupan yang kompleks, dengan regenerasi wajib. Fase kehidupan soliter, juga dikenal sebagai oozooid, adalah hewan berbentuk laras tunggal yang bereproduksi secara aseksual dengan menghasilkan rantai puluhan hingga ratusan individu, yang dilepaskan dari induk pada ukuran kecil. Mereka tetap melekat bersama saat berenang dan makan, dan masing-masing individu tumbuh seukuran.

4. Cranchiidae


Keluarga Cranchiidae terdiri dari sekitar 60 spesies cumi-cumi kaca, juga dikenal sebagai cumi-cumi kakatua, cranchiid, crane cumi, atau cumi-cumi bathyscaphoid. habitat Cranchiidae mulai dari permukaan hingga di kedalaman lautan perairan terbuka di seluruh dunia. species ini memiliki panjang dari 10 cm (3,9 inci) sampai lebih dari 3 m (9,8 kaki). Nama umum, cumi-cumi kaca/glass squid, berasal dari tubuhnya yang transparan pada sebagian besar spesies. 

5. Jellyfish


Di kutip dari id.wikipedia.org/wiki/Ubur-ubur Jellyfish atau yang lebih di kenal dengan Ubur-ubur adalah sejenis binatang laut tak bertulang belakang yang termasuk dalam filum Cnidaria, ubur-ubur yang dimaksud disini adalah hewan dari kelas Schypozoa, sehingga sering disebut ubur-ubur sejati agar tidak dibingungkan dengan hewan lain yang juga disebut ubur-ubur seperti: Ctenophora (ubur-ubur sisir) dan Cubozoa (ubur-ubur kotak). Sebagai anggota Cnidaria, mereka memiliki dua bentuk tubuh yaitu polip yang menempel di dasar laut dan medusa yang dapat berenang bebas dan berbentuk cangkir terbalik.

itu tadi beberapa ikan transparan yang pernah di temukan, untuk no 4 dan 5 menurut sobat pencinta ikan hias masuk dalam kategori ikan atau binatang air ya? hehe. Artikel ini di ambil dari beberapa situs yaitu pulptastic.com, en.wikipedia.org, id.wikipedia.org untuk gambar di ambil dari google.co.id. Semoga artikel ini dapat menambah wawasan sobat pencinta ikan hias. Jangan lupa berbagi artikel kepada lainnya dan tinggalkan komentarnya ya. Terima kasih